Memilih pipa PVC limbah terbaik
Pipa Limbah SDR41 – Untuk memilih pipa PVC terbaik, maka ada beberapa pertimbangan yang harus anda lakukan terlebih dahulu. Adapun pertimbangan tersebut diantaranya adalah:
-
Pilih produk dengan permukaan halus
Sebagaimana sudah disinggung di awal bahwa di pasaran terdapat beragam jenis produk pipa PVC limbah yang bisa anda pilih dengan sangat baik. Namun, dalam hal ini, sebaiknya anda memilih produk pipa yang memiliki permukaan dinding pipa cenderung halus. Ya, hal ini penting untuk diperhatikan seiring dengan kegunaan dari pipa tersebut untuk saluran limbah.Memilih pipa dengan permukaan yang cenderung kasar tentu saja beresiko karena kotoran yang hendak terbuang dalam limbah dapat tersangkut pada permukaan kasar tersebut. Sehingga akan menyumbat aliran limbah yang seharusnya dibuang. Penting diketahui bahwa kotoran yang tersangkut akan membuat aliran limbah terganggu yang akhirnya akan membuat anda kerepotan. Sedangkan dengan permukaan yang halus, aliran limbah cenderung akan lebih stabil.
-
Perhatikan jenis tekanan pada pipa
Selain permukaan pipa, hal lain yang perlu diketahui adalah berkaitan dengan tekanan pipa. Produk pipa terdiri dari beragam pilihan yang dibedakan menurut tekanannya, terutama untuk pipa yang digunakan dalam pembuatan saluran air atau sanitasi. Namun, hal berbeda dibutuhkan dalam pembuatan saluran air limbah. Dalam hal ini, saluran limbah tidak membutuhkan pipa bertekanan. Dikarenakan aliran limbah bergerak tanpa daya dorong, dan dengan bantuan gaya gravitasi. Nah, saat hendak membeli pipa PVC limbah, pilihlah produk yang didesain untuk mendukung kebutuhan pembuangan dengan tekanan tidak sampai 5 kg/m2 (Dibawah standard pipa PVC JIS kelas D). Salah satu contoh terbaik adalah Wavin Lite. Salah satu produk pipa dari Wavin ini didesain dengan bahan uPVC khusus dengan warna cokelat
WA : 081230013650
OFFICE : (031)7505289
EMAIL : dede@lintassinergymandiri.co.id
Regards,
Dede Erga S.P.