Pengertian Pipa PVC
Pengertian Pipa PVC – Haloo Sobat Sinergy dimanapun kalian berada, kembali lagi bersama kami tim penulis yang gemar berbagi informasi terutama seputar dunia perpipaan/plumbing, sebelumnya telah kami ulas secara lengkap pada artikel sebelumnya mengenai Pengertian dan Manfaat Pipa Limbah.
Pada kesempatan ini kami akan mengulas secara lengkap mengenai Pengertian Pipa PVC.
Seringkali orang bertanya-tanya ;
– Apa sih yang disebut pipa PVC itu?
– Ada berapa macam ya pipa PVC?
– Lalu perbedaannya apa ya dari jenis-jenis tersebut?
– Gunanya untuk apa?
Well, pada kesempatan ini kami akan menjawab satu persatu dari semua pertanyaan yang sering orang-orang tanyakan. Simak artikel dibawah ini baik-baik yaaaa..
PVC merupakan polimer yang tersusun atas monomer vinil klorida. PVC sendiri bersifat lebih tahan api dan lebih kuat daripada polietilena. PVC digunakan sebagai bahan pembungkus kabel, piringan hitam, pipa, tongkat, dan juga pelapis lantai.
Polivinil klorida atau yang disingkat dengan PVC yaitu polimer termoplastik urutan yang ke-tiga dalam hal jumlah penggunaan di dunia, sesudah polietilena dan polipropilena. Lebih dari 50% PVC di seluruh dunia yang diproduksi digunakan dalam konstruksi.
PVC sebagai bahan bangunan relatif murah, mudah dirangkai serta tahan lama. PVC dapat dibuat lebih fleksibel serta elastis dengan menambhkan plasticizer, umumnya ftalat. Ummumnya PVC yang fleksibel digunakan sebagai bahan perpipaan, insulasi kabel listrik, atap, serta bahan pakaian.
PVC JIS dan SNI
Secara umum, pipa paralon yang banyak beredar di pasaran merupakan pipa impor sehingga standar kualitas yang digunakan adalah JIS atau Japanese Industrial Standard.
Baca Juga : Jenis – Jenis Fitting HDPE Sebagai Penyambung Pipa
Sedangkan untuk pipa yang digunakan oleh PDAM, adalah berstandar SNI (Standar Nasional Indonesia). Menurut standar JIS tersebut, pipa PVC yang sering kita jumpai terbagi menjadi 3 jenis berdasarkan diameter dan ketebalannya sehingga mempengaruhi peruntukkan dan penggunaan pipa yang tepat.
Untuk ukuran panjang, ketiga jenis pipa ini sama, rata-rata mempunyai panjang 4 meter. Berikut ulasan pengertian Pipa PVC.
Jenis – Jenis Pipa PVC
- Pipa PVC Tipe AW
Pipa pertama yang akan kita bahas yaitu AW merupakan pipa yang paling tebal di kelasnya dibandingkan dengan pipa paralon berstandar JIS yang lain.
Karena ketebalannya, pipa ini mampu menahan tekanan hingga 10 kgf/cm2 sehingga biasanya digunakan untuk pipa saluran air yang berasal dari pompa air. Ukuran diameter pipa ini bermacam-macam mulai dari ½ inchi hingga 10 inchi bahkan lebih.
Jenis pipa seperti ini sangat cocok untuk penggunaaan saluran air bertekanan karena memiliki daya ketahanan yang sangat baik dan lebih baik dibanding tipe lainnya. - Pipa PVC Tipe D
Pipa kedua mempunyai ketebalan yang lebih tipis dibandingkan dengan tipe AW. Pipa ini hanya mampu menahan tekanan air hingga 5 kgf/cm2 sehingga jika kita paksakan pipa ini menjadi pipa pendistribusian air, pipa ini bisa jadi malah patah.
Pipa D sangat cocok untuk dijadikan pipa saluran pembuangan air yang tekanannya tidak terlalu besar. Ukuran pipa ini cenderung lebih besar yakni mulai dari 1 ¼ inchi hingga lebih dari 10 inchi. - Pipa PVC Tipe C
Pipa PVC dengan tipe C merupakan pipa yang paling tipis dibandingkan dengan pipa PVC bertipe AW dan D sehingga tidak tahan terhadap tekanan.
Karena karakteristiknya ini, pipa C biasanya hanya digunakan sebagai pelindung dalam pemasangan kabel listrik. Diameter mulai dari 5/8 inchi hingga 5 inchi menjadi range ukuran diameter pipa PVC.
Itulah serangkaian pembahasan mengenai pipa PVC yang sering dipertanyakan.
Baca Juga : Harga Pipa PPR Vinilon Terbaru 2020
Sudah tidak bingung lagi kan :D? Kalau masih bingung, jangan ragu untuk konsultasi dengan kami, akan kami berikan penjelasan yang sangat jelas dan akan kami berikan solusi terhadap kebutuhan proyek anda.
Ingat, jangan salah pilih pipa karena dari berbagai tipe pipa diatas apabila salah dalam pemilihan dapat berakibat fatal pada saluran air anda.
PT Lintas Sinergy Mandiri merupakan perusahaan yang bergerak di berbagai bidang, meliputi :
Plumbing Division, Penjualan dan Pemasangan Pipa mulai dari Pipa PVC, Pipa PPR, Pipa HDPE dan Fitting SNI LENGKAP
Machinery Division, Meliputi penjualan mesin produksi, pengemas hingga penyimpanan
Electrical Division, Meliputi pemasangan cctv, jasa pembuatan website, pemasangan lighting bangunan
General Contractor, Meliputi jasa bangun, renovasi, perawatan gedung dan sebagainnya.
Kami selalu berkomitmen untuk selalu memberikan yang terbaik mulai dari produk, pengerjaan dan pelayanan.
Kami siap bekerja sama dan memenuhi kebutuhan proyek Anda di SELURUH INDONESIA.
Regards,
Dede Erga S.P
Office : Jl. Granit Nila 1.1 No. 23 Kota Baru Driyorejo, Gresik – Jawa Timur Telp : (031)-7505289
HP : 081335146639 Email : dede@lintassinergymandiri.co.id
Untuk PVC SCH-80 & SCH-40 apa bisa ditambahkan pada keterangan ?
terima kasih atas tambahan sarannya, akan saya perbaiki lagi dan saya tambahkan isi artikelnya untuk pvc sch40 dan 80 biar lebih menarik untuk dibaca dan menjadikan ilmu yg bermanfaat
Mantul gan , izin share ya 🙂
Jenis pipa pvc emang banyak klo kita tidak tau jenisnya bakalan bingung.
benar sekali, artikel ini akan saya lengkapi untuk jenis-jenis pipa PVC, sehingga pembaca lebih paham akan wawasan perpipaan terutama pipa PVC
Untuk pipa pvc nya bisa kirim ke daerah Sorong Papua?
Bisa Gan, untuk kebutuhan pipa bisa langsung kontak nomor marketing yg tersedia pada Web
Viagra Alcool Mort https://agenericcialise.com/ – Cialis Location Levitra 20mg Generic Cialis Real Propecia From Canadian Pharmacy